Programmer's Diary

Sebuah diary mahasiswa Teknik Informatika.

Software Testing

Posted by Alexander Rahardjo on June 3, 2010


Testing adalah salah satu aktivitas yang harus dilakukan sebagai bagian dari tahap pembangunan perangkat lunak. Tujuannya adalah untuk mencari sebanyak-banyaknya kesalahan, error maupun defect. Testing dilakukan dengan mengacu pada test plan dan test cases. Idealnya, testing dilakukan oleh tester, bukan oleh programmer, sehingga lebih obyektif.

Pengujian Software adalah satu elemen dari sebuah topik broader yang sering diartikan sebagai Verifikasi dan Validasi (V&V)
Verifikasi : menunjuk ke kumpulan aktifitas yang memastikan bahwa software mengimplementasi sebuah fungsi spesifik.
Validasi : menunjuk ke sebuah kumpulan berbeda dari aktivitas yang memastikan bahwa software yang telah dibangun dapat di-trace terhadap kebutuhan customer.

Terdapat berbagai macam bentuk Software Testing dan pendekatan test itu sendiri terdiri dari 2 macam yaitu:


1. Black Box Testing
Test case ini bertujuan untuk menunjukkan fungsi PL tentang cara beroperasinya, apakah pemasukan data keluaran telah berjalan sebagaimana yang diharapkan dan apakah informasi yang disimpan secara eksternal selalu dijaga kemutakhirannya. Pada blog ini pernah dijelaskan sedikit mengenai Black Box Testing, dapat anda lihat pada link berikut 🙂

2. White Box Testing
Adalah meramalkan cara kerja perangkat lunak secara rinci, karenanya logikal path (jalur logika) perangkat lunak akan ditest dengan menyediakan test case yang akan mengerjakan kumpulan kondisi dan atau pengulangan secara spesifik. Secara sekilas dapat diambil kesimpulan white box testing merupakan petunjuk untuk mendapatkan program yang benar secara 100%.


Dan pada artikel saya berikutnya akan saya paparkan mengenai bentuk testing lainnya seperti NUnit Testing dan GUI Testing 🙂

3 Responses to “Software Testing”

  1. […] 2 dengan Visual Studio 2010 – Part 1Generating Test Cases From Use Cases Studi Kasus PerpustakaanSoftware TestingGenerate Sequence Diagram pada Visual Studio 2010Matahari Studio Jakarta TutupNormalisasi Basis […]

  2. Dwi said

    Ini ada file nya ato ndak ya?
    .doc ato pdf mungkin

  3. […] Posts Software TestingUnit Testing ASP.NET MVC 2 dengan Visual Studio 2010 – Part 1Teknik Pengujian SoftwareCoded UI Test […]

Leave a comment